Website Official SMK Yanuris Tonjong, Kab.Brebes - Website ini berfungsi sebagai sumber informasi terpusat yang memfasilitasi komunikasi, akses pembelajaran, dan promosi kegiatan sekolah.
Website Official SMK Yanuris Tonjong, Kab.Brebes - Website ini berfungsi sebagai sumber informasi terpusat yang memfasilitasi komunikasi, akses pembelajaran, dan promosi kegiatan sekolah.
Anda disini : Home - Blog - PPDB SMK Yanuris Tonjong Tahun Pelajaran 2025/2026 Telah Dibuka!
16Januari2025
PPDB SMK Yanuris Tonjong Tahun Pelajaran 2025/2026 Telah Dibuka!
Kabar gembira bagi para calon peserta didik baru! SMK Yanuris Tonjong dengan bangga mengumumkan bahwa Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk Tahun Pelajaran 2025/2026 telah resmi dibuka. SMK Yanuris Tonjong dikenal sebagai salah satu sekolah menengah kejuruan unggulan di wilayah Tonjong yang menawarkan pendidikan berkualitas tinggi dengan berbagai fasilitas lengkap .
Berikut adalah informasi lengkap mengenai jadwal PPDB dan program keahlian yang tersedia di SMK Yanuris Tonjong:
Jadwal Pendaftaran
PPDB SMK Yanuris Tonjong dibuka dalam tiga gelombang pendaftaran:
Gelombang 1: Januari – Februari 2025
Gelombang 2: Maret – April 2025
Gelombang 3: Mei – Juni 2025
Kami mengimbau para calon peserta didik dan orang tua untuk segera mendaftar di gelombang pertama karena kuota terbatas. Dengan mendaftar lebih awal, calon peserta didik akan memiliki kesempatan lebih besar untuk mendapatkan cashbcack dan hadiah.
Jurusan yang Tersedia
SMK Yanuris Tonjong menawarkan dua jurusan unggulan yang telah terbukti menghasilkan lulusan kompeten dan siap kerja:
Teknik Sepeda Motor (TSM) Jurusan Teknik Sepeda Motor di SMK Yanuris Tonjong memberikan pendidikan berbasis kompetensi yang fokus pada keahlian perbaikan dan perawatan sepeda motor. Peserta didik akan dilatih oleh tenaga pengajar profesional dengan pengalaman di industri otomotif. Selain itu, mereka akan dibekali dengan keterampilan praktis melalui fasilitas bengkel yang lengkap dan modern. https://smksyanuristonjong.sch.id/blog/teknik-dan-bisnis-sepeda-motor-tbsm
Akuntansi Jurusan Akuntansi di SMK Yanuris Tonjong dirancang untuk mencetak lulusan yang terampil dalam bidang administrasi keuangan dan akuntansi. Peserta didik akan mempelajari berbagai aspek akuntansi mulai dari pencatatan transaksi, penyusunan laporan keuangan, hingga pengelolaan keuangan perusahaan. Fasilitas laboratorium akuntansi yang lengkap dan penggunaan perangkat lunak akuntansi terkini akan mendukung pembelajaran peserta didik. https://smksyanuristonjong.sch.id/blog/akuntansi/
Fasilitas Unggulan SMK Yanuris Tonjong
SMK Yanuris Tonjong menyediakan berbagai fasilitas yang dirancang untuk menunjang proses belajar mengajar secara optimal. Fasilitas tersebut meliputi:
Bengkel Praktik Teknik Sepeda Motor: Bengkel ini dilengkapi dengan peralatan modern yang sesuai dengan standar industri, sehingga peserta didik dapat belajar dan berlatih dengan kondisi yang menyerupai lingkungan kerja sesungguhnya.
Laboratorium Akuntansi Modern: Laboratorium akuntansi kami menggunakan perangkat lunak akuntansi terkini yang biasa digunakan di dunia kerja, sehingga peserta didik siap menghadapi tantangan dunia usaha.
Perpustakaan Lengkap: Perpustakaan SMK Yanuris Tonjong menyediakan koleksi buku-buku pelajaran, referensi, dan literatur pendukung untuk memperkaya pengetahuan peserta didik.
Lapangan Olahraga: Untuk mendukung kegiatan ekstrakurikuler dan menjaga kesehatan peserta didik, tersedia lapangan olahraga multifungsi yang bisa digunakan untuk berbagai jenis olahraga.
Alasan Memilih SMK Yanuris Tonjong
Kurikulum Berbasis Kompetensi
Tenaga Pendidik Profesional
Kerja Sama dengan Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI)
Ekstrakurikuler yang Beragam
BEBAS UANG PENDAFTARAN( GRATISSS…!! )
BEBAS UANG PANGKAL / UANG GEDUNG( GRATIS…!! )
SPP TERJANGKAU
Cara Pendaftaran
Untuk mendaftar, calon peserta didik dapat mengikuti langkah-langkah berikut:
Mengisi formulir pendaftaran yang tersedia di kantor sekretariat SMK Yanuris Tonjong atau melalui tombol daftar dibawah berwarna hijau
Mengumpulkan dokumen-dokumen berikut:
Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
Fotokopi Akta Kelahiran
Fotokopi rapor semester terakhir
Pas foto berwarna ukuran 3×4 (4 lembar)
Fotokopi KIP / PKH
Mengambil Seragam Olahraga dan PDH di SMK Yanuris Tonjong.
Informasi lebih lanjut mengenai syarat dan ketentuan pendaftaran dapat diperoleh dengan menghubungi panitia PPDB melalui nomor telepon yang tercantum dibawah. Segera daftarkan diri Anda sebelum kuota terpenuhi!
Klik tombol daftar dibawah ini untuk mengisi Formulis Pendaftaran
SMK Yanuris Tonjong menawarkan berbagai kegiatan ekstrakurikuler yang dirancang untuk mengembangkan bakat dan minat peserta didik di berbagai bidang:
Marching Band: Mengasah keterampilan bermusik dan membangun kerjasama tim dalam sebuah pertunjukan musik yang terkoordinasi.
Pramuka: Membentuk karakter disiplin, mandiri, dan bertanggung jawab melalui berbagai kegiatan kepramukaan.
Hadroh: Mengembangkan kecintaan terhadap seni islami dengan mempelajari musik hadroh.
Futsal: Menyediakan wadah bagi peserta didik yang gemar olahraga futsal untuk meningkatkan keterampilan bermain dan kesehatan jasmani.
Las: Memberikan pelatihan praktis di bidang pengelasan bagi peserta didik yang memiliki minat dalam bidang teknik.
Komputer: Mengajarkan keterampilan teknologi informasi seperti desain grafis, pemrograman, dan penggunaan aplikasi komputer.
Paskibra: Melatih kedisiplinan dan jiwa kepemimpinan melalui kegiatan baris-berbaris dan upacara kenegaraan.
Seni Tari
Kegiatan ekstrakurikuler ini bertujuan untuk menyeimbangkan antara aspek akademik dan non-akademik, serta mencetak generasi muda yang aktif, kreatif, dan berbakat.